ISOLASI, KARAKTERISASI, DAN INSIDENSI KEPARAHAN PENYAKIT OLEH CENDAWAN PATOGEN PADA TANAMAN TOMAT (Solanum lycopersicum L.) DI KABUPATEN TIMOR TENGAH UTARA

Olin, Anggela Fantika (2023) ISOLASI, KARAKTERISASI, DAN INSIDENSI KEPARAHAN PENYAKIT OLEH CENDAWAN PATOGEN PADA TANAMAN TOMAT (Solanum lycopersicum L.) DI KABUPATEN TIMOR TENGAH UTARA. Undergraduate thesis, Universitas Timor.

[img] Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (928kB)
[img] Text (BAB I)
BAB I.pdf

Download (162kB)
[img] Text (BAB II)
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (200kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (221kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (528kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf

Download (175kB)
[img] Text (LAMPIRAN)
DAFTAR LAMPIRAN.pdf

Download (555kB)

Abstract

ANGGELA FANTIKA OLIN. Isolasi, Karakterisasi, Dan Insidensi Keparahan Penyakit Oleh Cendawan Patogen Pada Tanaman Tomat (Solanum lycopersicum L.) Di Kabupaten Timor Tengah Utara. Di Bimbing oleh, GERGONIUS FALLO, S.Si., M.Si dan WELSILIANA, S.Si., M.Si. Tomat (Solanum lycopersicum L.) merupakan komoditas sayuran buah yang mudah dibudidayakan oleh petani di Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU). Namun, dalam budidaya tomat masih mengalami kendala terutama penyakit yang disebabkan oleh mikroorganisme sehingga produksi menurun. Penelitian ini bertujuan untuk mengatahui karakterisasi dan jenis cendawan patogen pada tanaman tomat (S. lycopersicum L.) serta mengetahui insidensi dan keparahan penyakit tanaman tomat. Penelitian diawali dengan mengisolasi, mengkarakterisasi makroskopis dan mikroskopis cendawan patogen, uji Postulat koch, dan analisis insidensi dan keparahan penyakit. Hasil isolasi diperoleh 4 isolat yaitu isolat cendawan DTT I, DTT II, BTT I, dan BTT II. Hasil karakterisasi keempat isolat secara makroskopis diketahui warna miselium putih dan putih kepingan, sedangkan secara mikroskopis keempat isolat bentuk hifa bersekat, untuk makronidia isolat DTT I berbentuk bulan sabit, DTT II berbentuk lonjong dan isolat BTT I bentuk bintik berwarna hitam. Hasil uji Postulat koch isolat DTT I pada tanaman tomat setelah inkubasi 10 hari terlihat gejala berupa tepi daun berwarna kuning kecoklatan. Gejala ini disebabkan oleh penyakit layu Fusarium. Sedangkan pada isolat DTT II, terlihat bergejala bercak coklat kehitaman yang membentuk lingkaran kosentris. Gejala tersebut disebabkan oleh penyakit bercak coklat. Hasil analisis persentase insidensi penyakit diketahui sebesar 11,89%, sedangkan keparahan penyakit 42,3%. Kata kunci : Altenaria sp., Fusarium sp., Tomat

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Altenaria sp., Fusarium sp., Tomat
Subjects: Q Science > QK Botany
Q Science > QR Microbiology
Divisions: Fakultas Sains Teknologi dan Kesehatan > Biologi
Depositing User: Mr Engelbertus De Yesus Taus
Date Deposited: 08 Feb 2023 07:51
Last Modified: 08 Feb 2023 07:51
URI: http://repository.unimor.ac.id/id/eprint/459

Actions (login required)

View Item View Item