PENGARUH PERBEDAAN JENIS KELAMIN DAN KASTRASI TERHADAP PERUBAHAN LINGKAR PAHA BELAKANG DAN LEBAR PINGGUL PADA KAMBING KACANG YANG MEMPEROLEH COMPLETE FEED

Seuk, Maria Florentina (2022) PENGARUH PERBEDAAN JENIS KELAMIN DAN KASTRASI TERHADAP PERUBAHAN LINGKAR PAHA BELAKANG DAN LEBAR PINGGUL PADA KAMBING KACANG YANG MEMPEROLEH COMPLETE FEED. Undergraduate thesis, Universitas Timor.

[img] Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (417kB)
[img] Text (BAB I)
BAB I.pdf

Download (282kB)
[img] Text (BAB II)
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (302kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (441kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (205kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf

Download (298kB)
[img] Text (LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf

Download (325kB)

Abstract

MARIA FLORENTINA SEUK. Pengaruh Perbedaan Jenis Kelamin Dan Kastrasi Terhadap Perubahan Lingkar Paha Belakang Dan Lebar Pinggul Pada Kambing Kacang Yang Memperoleh Complete Feed. Dibimbing oleh Dr. Paulus Klau Tahuk S.Pt., M.P dan Oktovianus R. Nahak T.B S.Pt., M.Si. Penelitian untuk mengetahui pengaruh perbedaan jenis kelamin dan kastrasi pada kambing kacang terhadap perubahan lingkar paha belakang dan lebar pinggul yang dihasilkan. Penelitian dilaksanakan pada kandang kambing milik Program Studi Peternakan, Fakultas Pertanian, Universitas Timor. Pelaksanaan penelitian akan berlangsung selama 3 bulan yang dimulai dari awal Juli sampai Akhir September 2021. Penelitian ini menggunakan ternak kambing kacang yang terdiri dari kambing kastrasi, non kastrasi dan betina sejumlah masing-masing 5 ekor sehingga total ternak kambing sebanyak 15 ekor. Penelitian menggunakan metode eksperimen sesuai Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiridari 3 perlakuan dan 5 ulangan. Kambing kacang yang digunakan sebanyak 15 ekor dan dikelompokan menjadi 3 kelompok masing-masing perlakuan terdiri dari 5 ekor. Ketiga kelompok ternak kambing tersebut masing-masing adalah T1: Kelompok kambing kacang jantan kastrasi, T2: Kelompok kambing kacang jantan muda tanpa kastrasi T3: Kelompok kambing kacang betina muda. Ketiga kelompok ternak perlakuan diberikan ransum komplit yang tersusun dari jerami jagung 30%+ gamal 20% +jagung giling 30%+ branpollard 15%+ dedak 5%. Variabel penelitian yang diamati adalah perubahan lingkar paha belakang dan lebar pinggul. Data dianalisis dengan analisis sidikragam (Anova) sesuai dengan rancangan yang digunakan, dilanjutkan dengan uji jarak berganda Duncan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata lingkar paha (cm) ternak adalah 0.64±0.57. Rata-rata lebar pinggul (cm) ternak adalah 0.36±0.07. Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa perbedaan jenis kelamin dan kastrasi pada kambing kacang dapat meningkatkan lingkar paha dan lebar pinggul, namun peningkatan tersebut tidak jauh berbeda diantara kelompok ternak. Kambing kacang betina cenderung memiliki pertumbuhan lingkar paha dan lebar pinggul yang lebih tinggi dari ternak jantan dan jantan kastrasi.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: kambing kacang, lingkar paha, lebar pinggul, perubahan jenis kelamin, kastrasi
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Divisions: Fakultas Pertanian > Peternakan
Depositing User: Palmerya Alma Sau
Date Deposited: 27 Mar 2024 00:20
Last Modified: 27 Mar 2024 00:20
URI: http://repository.unimor.ac.id/id/eprint/669

Actions (login required)

View Item View Item